situs-parenting-indonesia
Popmama.com

biografinya.com – Popmama merupakan situs parenting indonesia terbaik untuk mama millenial saat ini. Sebagai situs parenting terbaik, Popmama.com ini akan menyajikan berbagai informasi mengenai dunia parenting, saran-saran dari pakar yang kompeten, dan berita tentang mama di seluruh dunia. Selain itu, situs online parenting ini juga akan menyajikan berbagai tips dan trik supaya mama muda bisa menjadi mama yang baik dan selalu up to date.

Bukan hanya itu, visual yang disajikan oleh Popmama.com ini sangat menarik dengan cara penyajian yang sederhana dan berbeda dari media konvensional sehingga mama bisa dengan mudah untuk memahaminya.  

Selain itu, ada beberapa alasan lainnya yang membuat Popmama.com ini bisa menjadi situs parenting terbaik dan menjadi sahabat terbaik bagi mama muda. Untuk lebih jelasnya mari kita simak ulasannya dibawah ini.

  1. Interface Sederhana dan Informasi Yang Sangat Lengkap

Interface atau tampilan dari situs parenting ini sangat sederhana dengan background warna putih yang dipadukan dengan tulisan warna ungu dan hitam. Situs ini akan membuat betah mama saat membuka situs ini karena warnanya tidak terlalu mencolok dan nyaman di mata. Di halaman awal mama akan langsung bisa menemukan apa saja yang dicari. Misalnya mama ingin mencari informasi seputar pregnancy, maka mama tinggal langsung memilih menu PREGNANCY dan pilih First, Second, Third Trimester atau Birth yang sesuai dengan kondisi mama. Otomatis mama akan menemukan banyak artikel yang muncul mengenai tema tersebut. 

Selain itu, di halaman awal ini juga akan disajikan artikel yang sedang trending atau artikel pilihan editor. Bukan hanya itu, ada juga informasi lainnya seputar Popmama.com, seperti iklan, social media, kebijakan, serta karir yang ada di situs ini. Yang menariknya, tombol pencarian artikel juga ada di halaman awal. Misalnya mama ingin mencari artikel tentang mengatasi anak yang suka rewel, tetapi mama bingung mencari di bagian menu yang mana, maka mama bisa langsung ketik keyword “Mengatasi Anak Yang Suka Rewel” di tombol pencarian dan nantinya akan muncul banyak artikel yang berkaitan dengan tema tersebut.


Baca Juga: 6 Nama Bayi Perempuan Islami Yang Cantik

  1. Menyajikan Berbagai Artikel Yang Mama Butuhkan

Bukan hanya tentang parenting saja, tetapi Popmama.com juga akan menyajikan informasi mengenai kesehatan, fashion, hingga beauty. Segala informasi yang mama butuhkan ada di situs parenting terbaik yang satu ini. Secara garis besar tema pada Popmama.com ini bisa mama lihat di menu Pregnancy, Baby, Kid, Big Kid, dan Life.

  1. Menyediakan Tools Yang Menarik Untuk Mama

Popmama.com telah menyediakan tools yang bisa menghitung perkiraan hari lahir sang buah hati, mengetahui masa subur mama, dan referensi untuk nama si kecil.


  • Due Date Calculator

Dengan menggunakan tools ini mama bisa mengetahui perkiraan kapan hari persalinan tiba. Caranya juga cukup mudah, mama cukup mengisi hari pertama siklus menstruasi terakhir serta periode siklus. Nantinya tools akan menghitung kapan perkiraan kelahiran si kecil.


  • Ovulation Calculator

Dengan menggunakan tools yang satu ini mama akan mengetahui kapan masa subur mama sekaligus mengetahui kapan kira-kira si kecil lahir. Caranya adalah mama masukkan hari pertama siklus menstruasi terakhir dan periode siklus menstruasi. Setelah diisi otomatis mama akan mengetahui masa subur dan perkiraan si keci dilahirkan.


  • Baby Names Finder

Salah satu kewajiban orangtua terhadap anaknya yang baru dilahirkan adalah memberikan nama yang baik. Namun, anda masih bingung dalam mencari nama untuk si kecil? Tenang jangan bingung, anda bisa mencari referensi nama bagi bayi dengan menggunakan tool ini. Mama bisa mencari nama berdasarkan jenis kelamin, tema, asal, dan kata kunci yang mama inginkan. 

Nah, itulah beberapa ulasan tentang situs parenting Indonesia terbaik, Popmama.com! Semoga anda menemukan apa yang anda cari dan butuhkan di situs Popmama, ya!